Supermom Hadir dengan AI untuk Dukung Kebutuhan Ibu Indonesia


UMKM Digital

Ilustrasi UMKM Digital

Supermom hadir sebagai platform perdagangan sosial baru berbasis teknologi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan untuk mendukung para pemilik bisnis dan orang tua di Asia Tenggara untuk melakukan jual beli, meraih pendapatan, serta belajar pada perekonomian rumah tangga senilai 1,7 triliun.

Supermom mendukung ibu di Indonesia sebagai penasehat serta pemberi rekomendasi barang apa dan di mana sebaiknya dibeli sesuai kebutuhan keluarga. Supermom sendiri didirikan dengan misi untuk memberdayakan para ibu agar dapat hidup lebih cerdas dan baik.

Chief Marketing Officer Supermom Indonesia Bunga Mega mengatakan, bahwa Supermom akan menjadi jejaring ibu terbesar di Indonesia dengan memberikan rekomendasi belanja terbaik bagi para ibu, didukung dengan fasilitas percakapan untuk berbagi pengalaman antar ibu.

“Para ibu Indonesia akan memiliki teman super yang bernama Supermom, yang memudahkan rutinitas belanja keluarga mereka dengan memberikan rekomendasi produk yang dipersonalisasi, serta merekomendasikan harga terbaik. Selain itu, juga bergabung dengan komunitas ibu untuk saling mendukung,” kata Bunga dalam keterangan resminya, Sabtu (23/4/2022).

Supermom yang telah hadir di enam negara di Asia Tenggara ini menggunakan teknologi berbasis AI untuk dapat mengumpulkan rekomendasi dan mendukung para ibu di tiga bidang utama, yakni mengatasi masalah mereka untuk meraih serta mendapatkan dukungan dari komunitas orang tua.

Supermom menggunakan fitur rekomendasi ini dengan menjalin mitra bersama e-commerce seperti Tokopedia, Lazada Indonesia, Shopee Indonesia, dan masih banyak lagi yang akan datang. Fitur Ai akan merekomendasikan produk apa saja yang paling populer, paling banyak dicari dan dibeli, untuk kemudian mendukung ibu membandingkan harga produk.

Supermom sendiri telah mengumpulkan 30 juta produk, dengan 20 juta ulasan untuk produk yang menjadikan Supermom sebagai platform e-niaga terbesar untuk keluarga di Asia Tenggara yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan.

“Para ibu juga bisa bergabung dengan Supermom Voices App, untuk ikut serta mengulas produk-produk kesayangan mereka dan mendapatkan penghasilan dari itu,” tambah Bunga.

Sementara Executive Chairman & Co-Founder Supermom Luke Lim menyampaikan, bahwa platform ini memahami keadaan para ibu dan berupaya untuk memberikan dukungan. Terutama dengan Supermom sebagai platform perniagaan sosial terbesar di Asia Tenggara yang berfokus pada produk keluarga.

“Kami juga dengan senang hati mengumumkan peluncuran Supermom Family untuk merayakan kebersamaan sebagai orang tua dan keluarga,” ungkap Luke.


Bagikan artikel ini

Video Terkait