Inovasi dengan AI dan Big Data Perlu untuk Transformasi Digital


Webinar Big Data & AI Cloud Computing Developer Conference 2022

Webinar Big Data & AI Cloud Computing Developer Conference 2022

Data saat ini telah menjadi komoditas yang sangat penting dalam industri, terutama dengan pandemi COVID-19 yang membuat banyak pelaku industri harus memanfaatkan data secara maksimal guna mendukung kegiatan produksi mereka.

Indonesia sebagai salah satu negara terbesar dengan jumlah penduduk yang banyak kemudian menjadi negara yang menghasilkan banyak data, yang kemudian membentuk big data itu sendiri. Indonesia kemudian tidak hanya merupakan konsumen dari data, tetapi juga produsen dari berbagai data tersebut.

“Kita bisa lihat bahwa persoalan data ini adalah persoalan kita semua, kalau kita misalnya sudah ada keinginan untuk memiliki big data untuk Indonesia, bagaimana big data itu bisa kita manfaatkan,” kata Ketua Umum Kolaborasi Industri dan Inovasi Kecerdasan Artifisial (KORIKA), Prof. Dr. Ir. Hammam Riza dalam paparannya di webinar Big Data & AI: From Insight to Automation, Rabu (20/7/2022).

Berkaitan dengan teknologi artificial intelligence (AI), Hammam menuturkan bahwa AI tidak dapat dikembangkan tanpa didukung dengan kehadiran data. Hal ini karena AI merupakan sebuah sistem yang berkembang melalui pembelajaran pada data.

Hal ini yang kemudian menjadi salah satu upaya KORIKA untuk mengembangkan AI, untuk mengejar perkembangan teknologi 4.0 termasuk big data hingga cloud computing. KORIKA bersama pemerintah kemudian bersama-sama membangun Strategi Nasional Kecerdasan Artifisial.

“Strategi Nasional Kecerdasan Artifisial ini telah dikembangkan dengan partisipasi quad helix, dengan partisipasi dari sebuah ekosistem yang sangat efektif, menjadi tim yang mampu menghasilkan national AI strategy sehingga kita bisa menempatkan Indonesia di dalam peta dari negara-negara yang bergerak maju untuk mengembangkan AI,” jelas Hammam.

Hammam kemudian menuturkan bahwa dengan memanfaatkan teknologi AI dan big data, memang ada masa untuk mengejar penemuan baru atau invensi. Namun kemudian inovasi tersebut datang dari berbagai arah, dan didukung dengan kolaborasi. Misalnya saja inisiasi penggunaan big data di bidang pemerintahan, swasta, maupun sains.

Sementara dari sisi developer atau pengembang, Solution Architect Alibaba Cloud Indonesia Matthew Taruno memaparkan solusi yang dihadirkan oleh Alibaba Cloud dalam mendukung perkembangan big data dan AI di Indonesia.

“Pertama berkaitan dengan penyimpanan data atau data storage, di mana kami memiliki berbagai solusi untuk penyimpanan data tersebut, mulai dari hot data yang sering digunakan, hingga cold data,” tutur Matthew.

Solusi dari Alibaba Cloud kemudian mendukung pengembangan sistem smart city, dengan solusi end-to-end terkait pemanfaatan big data bersama dengan AI guna mendukung berbagai industri sesuai dengan kebutuhan transformasi digital.


Bagikan artikel ini

Video Terkait