Alibaba Cloud Hadirkan Teknologi Terbaru Berbasis AI


Alibaba Cloud

Alibaba Cloud

Alibaba Cloud telah menambah investasinya di Indonesia dengan menghadirkan produk cloud dan kecerdasan buatan (Al) terkini dalam mendukung transformasi digital Tanah Air.

“Alibaba Cloud telah meningkatkan sumber daya dari dalam negeri untuk memenuhi permintaan transformasi digital yang terus berkembang dari para pelanggan dan mitranya,” kata Country Manager of Indonesia Alibaba Cloud Intelligence Leon Chen di Jakarta, Selasa.

Alibaba Cloud mengumumkan peluncuran beberapa produk dan solusi baru terkait Al di Indonesia guna membantu mendorong inovasi dan meningkatkan kinerja klien mereka di berbagai sektor.

Pertama adalah EasyDispatch, merupakan solusi logistik berbasis Al milik Alibaba Cloud yang diperkenalkan untuk meningkatkan manajemen rantai pasokan (supply chain) sekaligus mengurangi biaya logistik.

Ini adalah solusi pengiriman layanan real time yang diklaim efisien, di mana fitur-fitur digabungkan secara terpusat dengan tenaga Al, dan perencanaan rute kendaraan (Vehicle Route Planning).

Dengan algoritma yang dilatih untuk mencapai hasil optimal dalam batasan bisnis yang telah ditentukan, solusi logistik pintar ini menggunakan pembelajaran Al (Al learning) terbaru dan teknologi pembelajaran mesin (machine learning) untuk meningkatkan kemampuan dan efisiensi pengiriman layanan lapangan, dengan menyediakan kemampuan pemrosesan alamat berakurasi tinggi dan layanan pengiriman secara real time.

Kedua, AnalyticDB for PostgreSQL (ADBPG) yang digabungkan dengan database vektor. Solusi ini menyediakan plugin pengambilan yang membantu pelanggan membuat aplikasi Generative Al (GenAl) menggunakan berbagai model bahasa yang besar.

Melansir dari Antara, database vektor memungkinkan pelanggan untuk mengakses data eksklusif mereka dan mengembangkan konten GenAl yang dipersonalisasi dengan cara yang lebih efisien dan hemat biaya tanpa perlu proses penyesuaian yang rumit.

Terakhir adalah Cloudverse, yakni solusi satu atap Alibaba Cloud untuk merancang, membangun, dan mengelola ruang Metaverse untuk pelanggan.

Dengan infrastruktur cloud milik Alibaba Cloud yang dapat diskalakan, efisien, dan aman, solusi ini menyediakan konstruksi tempat Metaverse yang sederhana dan cepat, layanan tata kelola dan perencanaan lahan profesional, serta ekosistem terbuka untuk membantu meningkatkan keterlibatan pelanggan di Metaverse.

Leon mengatakan pihaknya akan terus berinvestasi dalam kemitraan lokal, penawaran produk, dan pelatihan talenta digital untuk memberikan nilai yang lebih nyata kepada komunitas dan industri lokal.

Lebih lanjut, dia menyebut bahwa Alibaba Cloud mendukung ekosistem lokal yang berkembang pesat melalui lebih dari 200 mitra di Indonesia.

Secara khusus, perusahaan telah bekerja sama dengan lebih dari 50 mitra teknologi di berbagai sektor termasuk layanan keuangan, layanan publik, ritel, logistik, dan manufaktur.

Dalam kesempatan itu, Leon turut menyampaikan bahwa mereka terus meningkatkan dukungan sumber daya cloud di sejumlah kota di Indonesia. Pada tahun ini, Alibaba Cloud telah memperluas dukungannya ke Makassar, selain Bandung, Bali, Surabaya, dan Yogyakarta.

Selain itu, Alibaba Cloud telah memperluas ekosistem startup di Indonesia. Melalui kerja sama dengan 18 mitra strategis, perusahaan itu telah meluncurkan berbagai inisiatif pendukung di seluruh kota dan hingga saat ini, lebih dari 500 startup telah berpartisipasi dalam berbagai program yang diselenggarakan oleh Alibaba Cloud, termasuk kompetisi, lokakarya, sesi pelatihan, webinar, dan peluang jaringan.

Bagikan artikel ini

Komentar ()

Berlangganan

Berlangganan newsletter kami dan dapatkan informasi terbaru.

Video Terkait